Jakarta, 25 Juli 2025 – PT Pertamina Lubricants (PTPL) melalui brand oli motor unggulannya,
Pertamina Enduro, resmi melanjutkan langkah strategis dalam mendukung pengembangan
talenta muda otomotif Tanah Air melalui kerja sama berkelanjutan dengan VR46 Racing Team.
Kolaborasi ini hadir dalam bentuk program pelatihan eksklusif bertajuk Pertamina Enduro VR46
Riders Academy, yang membuka akses global bagi pembalap muda Indonesia untuk belajar
langsung dari ekosistem balap dunia.
Program ini telah dimulai pada Januari 2025 di Sirkuit Mandalika dan akan berlanjut pada 28
Juli – 3 Agustus 2025 melalui pelatihan intensif bertajuk Riders Summer Camp di Tavullia, Italia
— markas besar VR46 Riders Academy yang telah melahirkan nama-nama besar seperti Franco
Morbidelli, Francesco Bagnaia, dan Marco Bezzecchi. Para peserta juga akan berlatih di Motor
Ranch milik Valentino Rossi dan sirkuit legendaris Misano.
Sebelum para peserta berangkat mengikuti Riders Summer Camp, bertempat di Enduro x Fastron
Lounge, Jl MH Thamrin Jakarta Pusat, tanggal 25 Juli 2025 diadakan sesi pembekalan kepada
para peserta agar lebih siap dalam mengikuti kurikulum yang telah disusun bersama antara
Pertamina Enduro, VR46 Racing Team, dan IMI (Ikatan Motor Indonesia) Pusat.
“Melalui kerja sama yang kami lakukan dengan VR46 Racing Team, kami berharap dapat
membuka peluang bagi pembalap muda nasional yang potensial untuk merasakan pengalaman
dan pelatihan langsung bersama para pembalap profesional dunia yang berlaga di MotoGP,” ujar
Nugroho Setyo Utomo, Vice President Marketing PT Pertamina Lubricants. Lebih dari sekadar
pelatihan teknis, program ini dirancang untuk membentuk karakter dan mental pembalap, lanjut
Nugroho.
“Pertamina mendukung pengembangan talenta muda Indonesia dalam memperkuat
pembangunan sumber daya manusia (SDM) sesuai Asta Cita Pemerintah. Salah satunya
diwujudkan dengan mendukung talenta muda pada berbagai bidang, seperti keilmuan, seni,
budaya, dan olahraga, termasuk para pembalap muda dapat berkarya, berprestasi hingga kancah
internasional,” kata Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication PT
Pertamina (Persero). By : Joppie Novaesa
Comments
Post a Comment